JAKARTA, NTBPOS.com - Negeri berkabung, Tjahjo Kumolo, Menteri Menteri Pendayagunaan aparat Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) tutup usia pada Jumat, 1 Juli 2022, sekitar pukul 11.10 Wita, di Rumah Sakit (RS) Abdi Waluyo Menteng, Jakarta Pusat.
Sebelumnya diketahui Tjahjo Kumolo menjalani perawatan intensif di RS Abdi Waluyo atas infeksi paru-paru yang dideritanya semenjak dua pekan silam. Sempat diberitakan pula keadaannya membaik pada pekan lalu, meski takdir berkata lain pada hari ini.
Kabar meninggalnya Tjahjo Kumolo itu diakui salah satu Petinggi PDIP yang juga Anggota Komisi II DPR RI Junimart Girsang.
Baca Juga: Sekda Berpesan ASN Harus Akuntabel Dalam Melaksanakan Tugas
"Iya tadi beliau meninggal pukul 11.10," kata Junimart dalam pesan singkat, demikian kutipan ntbpos.com dari laman tirto.id, Jumat, 01 Juli 2022.
Senada itu, Sekretaris Kementerian PAN-RB Rini Widyantini, secara terpisah, menyatakan kabar tersebut.
“Bapak Menteri telah dipanggil Allah Swt pada hari ini pukul 11.10 WIB. Kami mohon doa dari Bapak/Ibu dan rekan-rekan sekalian, semoga beliau diterima di sisi-Nya,” ujar Rini di Jakarta, melalui keterangan tertulisnya.
Baca Juga: Ketua Dewan Pengurus Korpri Nasional Gelar Kuliah Umum di Lotim
Menteri Tjahjo merupakan Politikus senior PDIP tersebut, menjalani perawatan intensif di RS Abdi Waluyo sejak pertengahan Juni 2022. Sejak dia sakit, jabatannya diisi sementara atau ad interim oleh Menkopolhukam Mahfud MD.
"Betul. Saya sebagai Menkopolhukam sejak tanggal 21 Juni 2022 ditunjuk oleh Presiden untuk menjadi Menpan RB Ad Interim. Pak Tjahjo sakit dan sedang dalam perawatan intensif," ujar Mahfud saat dikonfirmasi, Jumat (24/6), pekan lalu.
Oleh karenanya, Mahfud mengajak semua kalangan untuk mendoakan kesembuhan Tjahjo. Hingga berita ini ditulis belum diketahui penyakit yang menyebabkan Tjahjo tutup usia.
Baca Juga: Raih Opini WTP Atas LK BA 015 dan LK BUN, Sri Mulyani : Harpakan Indonesia Maju dan Bermartabat
Sebelum menjabat sebagai Menteri PAN-RB, Tjahjo Kumolo pernah menjabat sebagai Menteri Dalam Negeri Indonesia sejak 27 Oktober 2014 hingga 20 Oktober 2019 pada Kabinet Kerja.
Tjahjo Kumolo juga dipilih oleh Megawati Soekarnoputri sebagai Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan periode 2010-2015 yang pada periode sebelumnya duduk sebagai Ketua DPP Bidang Politik PDI-P.
Baca Juga: Sayembara Konsep Rancangan Gedung Ibukota Negara, Ini Daftar Pemenangnya
Artikel Terkait
Melinda Trihapsari Lolos Seleksi Paskibraka Nasional dan Menjadi Duta Pancasila
Komisi V DPR RI Dorong Bendungan Mujur Jadi Proyek Strategis Nasional
Gubernur NTB Resmi Membuka MTQ ke-29 Tingkat Provinsi di Lombok Timur
Baju Cheongsam Khas Tionghoa Diburu Pengunjung di Arena MTQ 29 Provinsi NTB
Kunjungi Bendungan Meninting, Menteri PUPR Ingatkan Pihak Ketiga Tingkatkan Kualitas Kontruksi
Sayembara Konsep Rancangan Gedung Ibukota Negara, Ini Daftar Pemenangnya